• Jangan tarik kabel listrik untuk
memutus sambungan peralatan. Selalu
tarik steker jaringan listrik.
• Gunakan hanya peralatan isolasi yang
tepat: pengaman jaringan daya putus,
sekering (sekering model sekrup yang
dilepas dari tempat pemasangannya),
pemutus-sambung kebocoran arus
hubungan ke tanah.
• Instalasi listrik harus memiliki perangkat
isolasi yang memungkinkan pemutusan
sambungan perabot dari jaringan listrik
pada semua kutub. Lebar lubang
kontak perangkat isolasi ini sekurang-
kurangnya harus sebesar 3 mm.
• Peralatan ini mematuhi EEC. Arahan.
2.3 Penggunaan
PERINGATAN!
Risiko cedera, terbakar dan
sengatan listrik atau ledakan.
• Gunakan peralatan ini di lingkungan
rumah tangga saja.
• Jangan mengubah spesifikasi peralatan
ini.
• Pastikan lubang ventilasi tidak
terhalang.
• Jangan meninggalkan peralatan
selama dioperasikan.
• Nonaktifkan alat setiap setelah
penggunaan.
• Berhati-hatilah ketika membuka pintu
peralatan saat sedang dioperasikan.
Udara panas akan keluar.
• Jangan mengoperasikan peralatan
dengan tangan basah atau saat basah
terkena air.
• Jangan menekan pintu yang terbuka.
• Jangan gunakan peralatan sebagai
permukaan untuk bekerja atau sebagai
permukaan untuk menyimpan.
• Buka pintu alat dengan hati-hati.
Penggunaan bahan yang mengandung
alkohol dapat menyebabkan
percampuran alkohol dan udara.
• Hindarkan percikan api atau nyala api
dari alat ketika pintu dibuka.
• Jangan tempatkan produk atau item
mudah terbakar, dan yang basah
karena produk mudah terbakar, di
dekat atau pada peralatan.
PERINGATAN!
Risiko kerusakan peralatan.
• Untuk mencegah kerusakan atau
pemudaran warna pada lapisan cat:
– jangan meletakkan oven atau
benda lain di dalam alat langsung
pada bagian bawah.
– jangan meletakkan kertas
aluminium langsung pada bagian
bawah alat.
– jangan memasukkan air langsung
ke dalam alat yang panas.
– jangan menyimpan makanan dan
hidangan basah di dalam alat
setelah selesai memasak.
– berhati-hatilah ketika melepas atau
memasang aksesori.
• Pemudaran warna lapisan cat tidak
berpengaruh pada kinerja alat.
Pemudaran warna ini bukanlah cacat
dalam pengertian hukum garansi.
• Gunakan loyang tinggi untuk kue
basah. Jus buah menimbulkan karat
yang dapat menjadi permanen.
• Peralatan ini hanya digunakan untuk
keperluan memasak. Peralatan tidak
boleh digunakan untuk keperluan
lainnya, misalnya untuk memanaskan
ruangan.
• Pastikan pintu oven tertutup saat
memasak.
• Jika peralatan dipasang di belakang
panel furnitur (misalnya pintu) pastikan
pintu tidak pernah tertutup ketika
peralatan sedang dioperasikan. Panas
dan kelembaban dapat terjadi di
belakang panel furnitur yang tertutup
dan menyebabkan kerusakan pada
peralatan, unit rumahan atau lantai.
Jangan menutup panel furnitur hingga
suhu peralatan mendingin sepenuhnya
setelah digunakan.
2.4 Merawat dan membersihkan
PERINGATAN!
Risiko cedera, kebakaran
atau kerusakan pada
peralatan.
• Sebelum perawatan, matikan peralatan
dan cabut steker listriknya.
• Pastikan peralatan sudah dingin. Panel
kaca memiliki risiko pecah.
5